Gold Clover

Minggu, 30 Oktober 2016

Brownis Kukus

Brownis Kukus

Hai sobat kali ini aku posting bukan masakan tapi kue, bagi sobat penggemar kue coklat terutama kue brownies, ini nih aku kasih resepnya, pasti sobat membayangkan kan!!! betapa enaknya kue ini mmmm yummy 

Photo by me


How to make Brownies Kukus

Bahan 1:

- 5 butir telur
- 1/2 sdt SP
- 1/4 kg gula
- 1 bungkus vanili

Bahan 2:

- 1 ons coklat batang (cairkan)
- 50 gram mentega (cairkan)
- 100 ml minyak goreng
- 50 ml susu kental manis coklat

Bahan 3:

- 150 gram tepung terigu
- 50 gram coklat bubuk
- 1/2 sdt baking powder

Cara :

- Mixer bahan 1 sampai mengembang
- Lalu masukkan bahan 2 dan 3
- Siapkan loyang yang telah diolesi mentega
- Masukkan Adonan
- Kukus adonan selama 30 menit dengan menggunakan api sedang
- Kemudian angkat, dinginkan, setelah itu hias sesuai selera

Oke sob, silahkan dicoba



Tidak ada komentar:

Posting Komentar